PTPP gagal bertahan di atas support konsolidasi di 2840 menjadikan saham ini berisiko kembali bergerak downtrend. Target penurunan awal ada di level 2690 yang berpotensi menjadi area rebound kuat. Namun perlu diwaspadai jika PTPP gagal bertahan di atas 2690, saham ini berpeluang melanjutkan penurunan menuju 2510. MACD yang menurun menunjukkan saham ini berada dalam fase pergerakan negatifnya. Nampaknya, selama PTPP belum mampu kembali ke atas 3000, segala kenaikan masih dalam kategori technical rebound dalam tren turun.
Rekomendasi: Sell on Rebound di kisaran 2840.
Dari tim analis GS PRO, laporan keuangan saham ini sangat bagus dan positif. Namun sepertinya pasar belum menilai ini cukup sebagai katalis positif. PTPP laba bersih 1H17 Rp573m +61.3%yoy sedangkan laba bersih 2Q17 Rp443m naik +240.4%qoq
Setidaknya, dari sisi fundamental PTPP sudah sangat positif, tinggal menunggu momentum di pasar ketika saham ini kembali bergerak uptrend. Ada sebuah perusahaan bagus yang sahamnya tinggal ditunggu menjadi bagus. Ikuti ketika trend sudah positif.
Disclaimer ON