Seperti yang telah dibahas sebelumnya pada artikel: ‘IHSG di Ujung Persimpangan Arahnya‘, IHSG melemah setelah membentuk pola Flag terbalik dan menembus support kuat di 5025 yang merupakan level terendah penurunan di bulan April 2015. Hal ini secara teknikal membuka peluang bagi IHSG untuk melanjutkan tren turunnya. Minor target penurunan di 4895 telah tercapai da membuka peluang terjadinya technical rebound (rebound dalam tren turun) menuju kisaran gap yang terbentuk di 5002 – 5006. Target rebound setinggi – tingginya bisa mencapai resisten MA200 di 5225 (namun peluangnya kecil karena sudah tercapai sebelumnya).
Perlu diingat, potensi kenaikan ini masih tergolong technical rebound selama masih berada di bawah MA200. Jika minor target penurunan di 4895 kembali ditembus, maka target penurunan IHSG selanjutnya secara teknikal berada di level 4795 hingga 4700. Dengan demikian terdapat peluang rebound yang lebih kuat jika level – level ini tercapai.
Disclaimer ON
Bagaimana proyeksi IHSG untuk jangka menengah? (ulasan khusus membership GS Premium)
—
Dapatkan update informasi mengenai pasar saham, rekomendasi harian, tips & trik investasi saham secara GRATIS tanpa syarat apapun. Mari bergabung di mailing list GaleriSaham.com dengan mengirimkan email kosong ke: g
Ayo take action, jangan hanya jadi penonton & kehilangan peluang besar!